PELAKSANAAN IDUL QURBAN DI DESA KRANDAN

  • Aug 01, 2020
  • krandan-trangkil

Krandan-Trangkil ( 1 Agustus 2020) Sudah 10 Tahun Pemotongan Qurban di Desa Krandan Kecamatan Trangkil ini dipusatkan satu tempat yaitu di Masjid Baitur Rahman desa Krandan. Ini dimaksudkan supaya pendistribusian daging qurban dapat merata di seluruh warga masyarakat. Pada tahun ini di desa Krandan terdapat 5 ekor qurban sapi dan 14 ekor qurban kambing. Jumlah tersebut mengalami peningkatan dari tahun kemarin, di mana ada 4 ekor sapi dan 8 ekor kambing. "Meskipun peningkatannya sedikit, tapi kami yakin ini akan dibagikan secara adil dan merata dan lumayan untuk sekelas desa Krandan yang cuma terdapat 2 RW," 363 Kepala Keluaga (KK). Pelaksanaan Idul Qurban kali ini juga berbeda dengan sebelumnya, biasanya pelaksanaan penyembelihan langsung dilaksanakan sehabis sholat Idul Adha kali ini diundur satu hari sebab mengingat hari jum'at yang waktunya singkat mendekati jum'atan.Selain itu juga dilakukan sesuai protokol kesehatan sesuai anjuran pemerintah. Kegiatan penyembelihan ini dilaksanakan mulai jam 06.00 WIB sampai selesai jam 13.30 WIB di lakukan oleh panitia qurban dan dibantu oleh masyarakat. Sebelum masuk area qurban panitia di cek suhu tubuh untuk memastikan kondisi tubuh sehat. Proses penyembelihan Petugas pencatat data   Pengawasan oleh Babinkamtibmas Proses penimbangan Siap di bagikan ke warga